Wednesday, April 21, 2010

Pemodelan Spektra Molekul


Spekroskopi adalah studi mengenai interaksi cahaya dengan atom atau molekul. Radiasi cahaya adalah suatu radiasi elektromagnet yang memiliki sifat ganda, yaitu sifatnya sebagai partikel dan sebagai gelombang. Sifat gelombang yang terpenting adalah panjang gelombang (λ). λ adalah jarak yang ditempuh oleh gelombang selama satu siklus. Selain itu gelombang juga memiliki amplitude (A), periode (τ) atau waktu untuk satu siklus sempurna dan frekwensi (v) yaitu jumlah siklus dalam tiap detik. Hubungan antara panjang gelombang, frekwensi adalah sebagai berikut: vλ = c, dimana c adalah kecepatan cahanya (Harno D Pronowo, 2001). Cahaya dapat juga dipandang sebagai aliran paket energi yang bergerak dengan kecepatan tinggi (3,00 x 1010 m/s). Paket energi ini disebut dengan foton. Besar energi foton menurut persamaan Planck adalah E = h v. h adalah tetapan Planck (faktor kesebandingan) yang nilainya adalah 6,63 x 10-34 joule detik (Harno D Pronowo, 2001).
Apabila cahaya kontinyu (cahaya dengan semua panjang gelombang yang mungkin) dilewatkan melalui sebuah prisma, maka cahaya tersebut akan terdispersi, jika cahaya yang terdispersi ini dilewatkan melalui sel yang mengandung sampel atau molekul, cahaya yang keluar menjadi tidak kontinyu lagi. Beberapa gelombang cahaya berinteraksi dengan molekul atau atom-atom sampel dan terabsorbsi. Panjang gelombang yang hilang dapat dideteksi dengan menjatuhkan cahaya yang keluar dari sel sampel pada plat fotografi (Harno D Pronowo, 2001).
Energi molekul dinyatakan dalam energi translasi, rotasi, getaran (vibrasi) dan elektronik, untuk setiap jenis energi ini terdapat tingkat-tingkat energi. Energi translasi molekul adalah energi kinetik molekul yang disebabkan oleh perpindahan molekul tersebut dari satu tempat ke tempat lain di dalam ruangan. Energi rotasi molekul adalah energi kinetik molekul yang disebabkan oleh rotasi pada sumbu yang melalui titik berat, sedangkan energi vibrasi molekul adalah energi kinetik dan energi potensial molekul yang disebabkan oleh gerakan getaran. Atom di dalam molekul dapat dipandang sebagai titik massa yang satu dengan lainnya terikat oleh ikatan kimia yang berlaku seperti pegas. Energi getaran (vibrasi) adalah tercatu dan menimbulkan spektrum absorbsi dalam daerah inframerah. Energi elektronik molekul adalah energi molekul yang disebabkan oleh energi potensial dan kinetik elektronnya (Harno D Pronowo, 2001).

1 comments:

waylanmarx on January 5, 2022 at 1:02 AM said...

Depending on laws in your state, you may be able to borrow personal loans. The lender may offer a loan rollover to overcome the term limitations, which applies when you pay interest on the due date but continue holding onto the principal with new terms $500 payday loan and due dates. Note that the loan still collects interest, so ensure you can afford to settle the whole amount without defaulting.

Post a Comment

 

Religious Myspace Comments
MyNiceProfile.com

flash counter
Top 10 Award

FAIJAL CHEMISTRY Copyright © 2009 WoodMag is Designed by Ipietoon for Free Blogger Template